source here Hallo Leute, Was geht ab? Heute erzähle ich Ihnen, wie ich mit der Anwendung im Playstore Deutsch lerne. Aku udah berhent...

Rekomendasi Aplikasi Android Untuk Belajar Bahasa Jerman


Hallo Leute, Was geht ab? Heute erzähle ich Ihnen, wie ich mit der Anwendung im Playstore Deutsch lerne. Aku udah berhenti sekolah bahasa untuk sementara. Kenapa? Sebenernya ada berbagai alasan kenapa aku ga ikut sekolah lagi, kalau mau di jabari satu-satu, ayo!

Selama sekolah berlangsung, aku merasa kurang bisa mengeksplorasi diri aku untuk berani berbicara di depan temen-temenku. Aku merasa lingkungan di kelas kurang bisa membuat aku nyaman. Aku juga merasa apa yang dilakukan di kelas itu juga bisa aku lakukan di rumah. Aku sama sekali ga ada masalah dengan pelajaran dan penjelasannya. Aku tipe orang yang kalau ga ngerti sesuatu, aku harus benar-benar mencari titik dimana aku bisa mengerti itu sehingga aku nantinya bisa paham, ga cuma menghafal. Dari dulu aku terbiasa berlajar secara otodidak, jadi kalau masalah hafal menghafal atau mempelajari sesuatu sesuai buku, aku benar-benar orang yang cocok untuk itu. Masalah utamaku biasanya adalah praktek yang mengharuskan aku berkomunikasi dengan orang-orang. Aku adalah seorang ekstrovert yang udah pensiun dan memutuskan untuk menjadi introvert. Jadi aku hanya berbicara seperlunya, dan kalau ga pengen ngomong sama orang ya udah orang itu ngomong, aku cuma ngeliatin aja. Dengan mengikuti sekolah, aku berharap aku bisa lebih terbuka dan komunikatif dengan teman-teman di kelas, tapi ternyata engga. Terlebih lagi aku berpikir, kelas itu gagal mendorong aku untuk bisa lebih aktif, dan juga kelas itu mahal. 200an Euro sebulan. Jadi dari pada aku tiap bulan ngabisin duit suami 200an Euro untuk sekolah yang ga bisa membangkitkan mulutku untuk ngomong sama orang lain, mending aku berhenti dan belajar sendiri. 

Buat teman-teman yang mengikuti blog ku dari sejak aku kuliah, pasti kalian tau betapa susahnya aku belajar bahasa Inggris sampai akhirnya aku menjadi orang pertama yang lulus di bidang linguistik di angkatanku dengan IPK bagus.


Butuh waktu yang ga singkat untuk bisa fasih berbicara suatu bahasa. Bagi anak-anak sastra yang kayak aku, pasti kalian mengerti bahwa mempelajari bahasa ga cuma bisa berani ngomong doang. Bahasa itu luas banget, aku ga akan bangga kalau cuma bisa ngerti sama ngomong doang. Aku pengen lebih dan lebih seperti misalnya, dalam mempelajari bahasa Inggris aku terobsesi dengan salah satu aksen native speaker, yaitu Aksen Amerika, jadi ya aku sebisa mungkin mengimitasi itu. Ga cuma masalah aksen pengucapan tapi juga pemilihan kata-kata yang membuat kamu terkesan Amerika.

Aku dulu juga sempat belajar bahasa mandarin, dari SD kelas 5 sampe lulus SMA. Bayangkan aja berapa lama itu. Tapi semejak kuliah di Jogja aku berhenti. Jadi dari 2012 - 2018 (sekarang) aku ga pernah ngomong mandarin lagi. Ternyata 6 tahun itu menghapus semua pelajaran yang aku pelajari dari dulu. Jadi sekarang aku cuma bisa dengar dan mengerti tapi kalau ngomong aku bakal bingung sendiri. 

Tuh kan kalau di jabarin alasannya jadi melebar kemana-mana. Baiklah, daripada jadi gagal fokus, aku akan mulai merekomendasikan aplikasi android gratis buat kalian yang ga sempat les atau sekolah atau mungkin tipe-tipe orang yang kayak aku.

1. Learn German
With “Learn German – The City of Words” the Goethe-Institut is issuing an online game for German learners at Level A1. This free game combines elements from hidden-object puzzles with both co-operative and competitive multi-player games where everyone learning German at beginners’ level can expand their vocabulary skills and compare themselves with others. Playfully presented language exercises transfer basic grammar structures of the German language. The playful approach of “Lern Deutsch – Die Stadt der Wörter” shows that learning German is not difficult at all. And it’s fun!


2. Duolingo: Learn Languages Free
Practice your speaking, reading, listening and writing skills while playing a game! You'll improve your vocabulary and grammar skills by answering questions and completing lessons. Start with basic verbs, phrases, and sentences, and learn new words daily.


3. Learn Languages, Grammar & Vocabulary with Memrise
Do you want to connect with the world? Get ready for your next trip or adventure abroad? Improve your grammar? Or are you looking for the best way to learn a language? Then join our community of over 35 million language learners and develop real-life language skills through a rich variety of easy-to-use games, innovative chatbots and over 30,000 native speaker videos. Language learning has never been so simple!


4. German English Dictionary
German English Dictionary by VidaLingua transforms your Android phone or tablet into an advanced language interpreter, always ready to help. It includes everything you need in one free app and features you won’t find anywhere else such as adding words, notes and images to the dictionary. 


5. Der Die Das - Learn German Articles and Vocabulary
Brain training application to learn German articles and vocabulary with the help of flashcards. 
Outdated mobile user experiences and old learning methods make learning tedious. Let's merge the best from the mobile experience and efficient learning technics. Keep your motivation high. From beginner to expert, find the right vocabulary for your level.


Itu dia 5 aplikasi yang mungkin bisa membantu kamu untuk mempelajari vocabulary bahasa Jerman. Tentunya kalian juga bisa mendownload Google Translator karena aplikasi itu sangat membantu untuk menerjemahkan apapun dengan mudah bahkan dengan jepretan foto. Semoga postingan kali ini dapat berguna bagi kalian semua. bye bye.

0 comments: